Polisi Serahkan Bantuan Sembako Untuk Warga Sumberlangsep yang Sempat Terisolasi Akibat Lahar Dingin Semeru 

    Polisi Serahkan Bantuan Sembako Untuk Warga Sumberlangsep yang Sempat Terisolasi Akibat Lahar Dingin Semeru 

    LUMAJANG -   Aliran awan panas guguran Semeru dan lahar dingin pada hari Kamis 15 Desember 2022 yang lalu sempat memutus jalan yang menghubungkan kedua dusun yang ada di Kecamatan Candipuro Lumajang. Akibatnya warga dusun Sumberlangsep, Desa Jugosari kecamatan Candipuro ini sempat terisolasi.

    Melihat hal itu, jajaran Kepolisian Polres Lumajang Polda Jatim bersama TNI, BPBD dan relawan segera mengupayakan pendistribusian bantuan kepada para warga yang ada di dusun tersebut.

    Bantuan tersebut berupa paket sembako dan diberikan secara langsung kepada warga Dusun Sumberlangsep meskipun medan berat harus dilaluinya.

    Kapolres Lumajang melalui Kapolsek Candipuro AKP Sajito mengatakan, bantuan beras dan sembako dari BPBD Lumajang untuk warga Dusun Sumberlangsep yang terisolasi akibat banjir lahar dingin gunung Semeru ini ada 137 paket.

    "Bantuan paket sembako yang distribusikan ada 137 berupa beras dan sembako kepada warga Dusun Sumberlangsep, " katanya kemarin, Sabtu ( 17/12)

    AKP Sajito juga mengatakan di dusun tersebut sesuai data ada 137 KK dengan 470 jiwa. Sampai saat ini warga Dusun Sumberlangsep masih belum bisa melakukan aktivitas normal seperti biasanya.

    Menurut Kapolsek, bantuan paket sembako sejumlah 137 berupa beras dan sembako di turunkan dari kendaraan truck di atas jembatan penghubung Dusun Sumberkajar dan  Sumberlangsep.

    "Bantuan di turunkan secara estafet karene akses jalan terputus sehingga droping bantuan tidak bisa langsung ke lokasi warga di Sumberlangsep, " ujar AKP Sajito.

    Ia berharap bantuan sembako ini dapat memberikan manfaat untuk masyarakat yang terdampak banjir.

    "Mudah-mudahan bantuan sosial berupa beras dan sembako dari pemerintah Lumajang bisa bermanfaat berguna bagi seluruh warga dusun sumberlangsep, " pungkasnya. (*)

    lumajang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Api Lalap Sebuah Gudang di Pasirian Lumajang,...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Nataru, Satlantas Polres Lumajang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025
    Kodim 1710/Mimika Terima Wasev Bidang Bakti TNI TA 2024 Dari Sterad
    BAZNAS Maros Serahkan Donasi Untuk Imam Masjid, Guru TPQ, dan Pengurus Rumah Ibadah di Lanud Sultan Hasanuddin
    Kuatkan Jiwa Korsa, Bakamla RI Gelar Lomba Senam Garda Laut Indonesia
    Lanud Sultan Hasanuddin Bagikan Bantuan Sembako di Tiga Kecamatan Untuk Cegah Stunting

    Ikuti Kami